DERAKPOST.COM – Yuliarti sosok Plt Lurah Sidomulyo Timur, disebut itu dalam sidang gugatan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK). Oknum dari lurah di Kecamatan Marpoyan Damai, yang dituding terlibat politik praktis.
Dalam sidang itu, saksi fakta dihadirkan oleh tim hukum pasangan Anies-Muhaimin Surya Darma, mengungkapkan hal tersebut. Oknum lurah itu disebut oleh saksi Surya Darma, sebagai pendata bantuan sosial (bansos) bagi pemilih pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 02, Prabowo Gibran.
“Pada tanggal 8 Februari, pada pukul 16.30 WIB, saya ke sekretariat PPS tepatnya di Kantor Lurah untuk mengambil dana operasional TPS. Distu diserahkan formulir kepada saya untuk mendata warga yang dikhususkan untuk yang memilih 02, dan akan diberikan bansos,” ujar Surya, dalam video yang beredar sebagai saksi di MK.
Hakim Ketua MK, Suhartoyo pun bertanya bagaimana pelaksanaannya. Menjawab pertanyaan itu, Surya mengaku langsung memberikan formulir itu kepada RT setempat, dan tidak mengetahui bagaimana pelaksanaannya.
Surya pun secara tegas menyampaikan bahwa sosok lurah-lah yang memintanya untuk mendata warga yang merupakan pemilih Prabowo-Gibran untuk diberikan bansos. Surya dalam hal ini sempat nggan mengungkap identitas lurah dimaksud ketika dicecar hakim Suhartoyo. “Tidak bisa saya sebut di sini Pak,” kata Surya.
Hakim Suhartoyo pun mengingatkan bahwa ini merupakan persidangan. Jangan sampai, kesaksian yang disampaikan justru membuat ragu para hakim.
Atas peringatan itu, Surya pun akhirnya membeberkan nama atau identitas dari Lurah tersebut.
“Lurahnya, Ibu Yuliarti,” ungkapnya.
Menanggapi hal itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumbernya Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru, Irwan Suryadi mengaku, bahwa dirinya belum mengetahui hal itu. Dirinya baru tahu bahwa ada oknum lurah yang terlibat.
“Saya belum dapat info itu, terimakasih infonya. Saya akan coba pelajari dulu seperti apa,” ujar Irwan, Selasa (2/4/2024).
Dirinya pun akan mempelajari video yang tersebut dan akan menindaklanjutinya.
Sementara Plt Lurah Sidomulyo Timur, Yuliarti, saat dihubungi Cakaplah.com melalui selularnya belum memberikan jawaban. Upaya konfirmasi juga dilakukan melalui akun WhatsApp-nya, namun belum juga memberikan jawaban. (Rza)