Viral… Bupati Meranti Adil dan Anggota DPRD Hafizan Saling Sindir di Media Sosial

0 175

 

MERANTI, Derakpost.com- Anggota DPRD Meranti Hafizan Abas dan Bupati Kepulauan Meranti H Muhammad Adil, keduanya terlihat saling sindir di media sosial. Jagad maya facebook sedang heboh dan jadi perbincangan hangat.

Hal itu menyusul postingan salah anggota DPRD Kepulauan Meranti, Hafizan Abas yang menulis dan mengkritik keadaan tata kelola pemerintahan di Kabupaten Kepulauan Meranti sedang tidak baik-baik saja.

“Bismillah…Disini saya tegaskan bahwa keadaan kabupaten Kepulauan Meranti dalam tata kelola pemerintahan sedang tidak baik-baik saja…wslm,” tulis akun Hafizan Abas, Minggu 29 Mei 2022, sekira pukul 10.30 WIB.

Dua jam setelah postingan itu, belasan netizen lokal memberikan berbagai tanggapan komentarnya. Bahkan pernyataan Hafizan Abas di media sosial itu memancing respon dan mendapatkan tanggapan langsung dari Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil yang ikut berkomentar di kolom komentar postingan tersebut.

Kondisi itu semakin bertambah heboh,  Mereka pun terlihat saling sindir. “Pak dewan jgn asal bicara Laksana kan tugas saudara Jgn ciptakan ke gaduhan,” tulis akun Muhammad Adil.

Tidak ingin terlihat dicundangi, Hafizan Abas pun membalas komentar Bupati tersebut dengan mengatakan dirinya hanya menjalankan tugas saja sebagai wakil rakyat.

“Muhammad Adil jooss,saye sedang melakukan tugas saya, mengingatkan, ayo selesaikan persoalan tata kelola pemerintahan yg sedang terjadi hari ini dimeranti… Ok, ” tulis Hafizan Abas lagi, dilansir halloriau.com.

Berbagai tanggapan muncul dari akun milik netizen lokal, ada yang menulis salut dengan postingan itu, merasa miris, berharap fungsikan legislatif dan banyak tanggapan lainnya. Bahkan hingga empat jam kemudian sudah lebih 100 akun menanggapi postingan tersebut.

“Miris serasa mau pindah kabupaten” tulis akun Sy Ipeh.

“Fungsikan legislatif” tulis akun Mitrizal Johan.

“Negeri itu sudah salah urus” tulis akun Syamsuar.

“Pesan saya adalah. Jika tidak bisa berbuat lebih baik maka jangan sampai berbuat lebih parah lagi.” tulis akun Abu Faiz.

“Kami menunggu kinerja dewan,sebagai wakil kami, lanjutkan pengawasan dan jangan biarkan  kapal ini hanyut  kasian penumpang nye” tulis akun Yulizar pula.

“Kita mengharapkan yg akan datang pemimpin negeri ini lebih memahami roda pemerintahan dan masyarakat sendiri jangan asal tepuk dada tanya selera aja mungkin kita buat pelajaran yg akan datang.” tulis akun Iskandar Prayogo.

“Pemerinthn dmrenti ni skg kn dri koalisi PKB dn PDI-P. Mhn lh kwn2 koalisi dibntu sumbngsih pemikirnny, agr tata kelola pmrnthn ni baik..” tulis akun Risnaldi Naldi.

Untuk diketahui, Hafizan Abas adalah anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Pada Pemilihan Kepala Daerah tahun 2020 lalu, PKB berkoalisi dengan PDI-P mengusung pasangan calon Bupati H. Muhammad Adil, SH dan Wakil Bupati AKBP (Purn) H. Asmar.

Setelah resmi dilantik menjadi Bupati Kepulauan Meranti, H. Muhammad Adil, SH kemudian dipercaya pula sebagai Ketua DPC PKB Kabupaten Kepulauan Meranti. Netizen sempat bertanya tanya karena selama Bupati HM Adil memimpin DPC PKB, Hafizan Abas sama sekali tidak mengkritik Kepala Daerah seperti sebelumnya.

Namun setelah Bupati HM Adil menyatakan mundur selaku Ketua DPC PKB Kepulauan Meranti dan digantikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC PKB Pandumaan Siregar, sejumlah kritik mulai dilayangkan Hafizan Abas, termasuk melalui tulisan di akun facebook miliknya. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.