Sidak Presiden Jokowi ke RSUD Arifin Achmad tak Dihadiri Direktur Wan Fajriatul Mamnunah ???

0 251

 

DERAKPOST.COM – Sesuai agenda, hari Rabu (4/1/2023) Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) ke Provinsi Riau. Diluar dugaan itu, presiden melakukan Sidak ke RSUD Arifin Achmad. Sehingga, kunjungan itu tidak dihadiri Direktur drg. Wan Fajriatul Mamnunah, Sp.KG.

Kedatangan presiden, yang didampingi Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar tinjau atau mengecek pelayanan dan tempat ruang poli. Ini disambut Wakil Direktur Medik Zulkifli S.Kep, MH. Dan selama di RSUD, Jokowi langsung menuju tempat pendaftaran, serta berbincang-bincang dengan pasien yang sedang menunggu di kursi antrean.

Presiden Jokowi menyebut kunjungan ke RSUD Arifin Achmad inj memastikan BPJS berjalan baik dan melayani. “Jadi tujuan saya yang melakukan kunjungan mendadak ke RSUD Arifin Achmad tadi untuk melihat dan bahkan memastikan namanya BPJS itu sudah berjalan betul dan melayani,” ungkap Jokowi.

Dikatakan dia, dirinya yang melakukan pengecekan pada bagian pendaftaran, pelayanan obat, kemudian sampai ke pelayanan kamar. Serta juga bertanya pada beberapa para pasien dalam hal pelayanan RSUD Arifin Achmad. Dalam hal itu, para pasien menyatakan sudah mendapat pelayanan dengan baik.

Namun dalam hal ini, presiden harapkan pelayanan ini tidak hanya baik di RSUD Arifin Achmad saja, tapi juga di rumah sakit yang lain. “Baik itu di rumah sakit milik pusat, provinsi, kabupaten/kota maupun milik swasta yang ikut BPJS, semuanya itu dapat memiliki standar layanan yang baik,” sebutnya.

Dikesempatan itu, Wakil Direktur Medik RSUD Arifin Achmad, Zulkifli S.Kep, MH tampak dengan setia mendampingi hal keberadaannya Presiden Jokowi datang dengan mendadak. Bahkan, turut serta juga mendampingi presiden berbincang dengan pasien yang sedang menunggu di kursi antrean.

Dalam hal ini, presiden dapat penjelasan Wakil Direktur Medik Zulkifli, yakni untuk hal tempat pelayanan bedah kanker dan jantung dimiliki RSUD Arifin Achmad. “Ia, intinya tidak ada kendala, walau datang kunjungan dadakan. Presiden merespon positif pelayanan yang kita lakukan. Pak presien juga sempat berbincang dengan pasien. Alhamdulillah, semua ini lancar,” ujar Zulkifli.

Tentang bedah jantung dan kanker, kata Wadir Zulkifli, juga menjadi rujukan bagi 12 kabupaten/kota di Riau. Hal fasilitas kesehatan untuk kanker, dan jantung itu disupportĀ langsung oleh pusat, didalam hal ini Kementerian Kesehatan. Di RSUD ada peralatan radio trapi dan perawatan jantung, sebagaimana disampaikan tadi bahwa di RSUD ini sudah mandiri dalam operasi. Walau masih didampingi dokter Harapan Kita. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.