Wow…. PKS Belum Pastikan Dukung Cak Imin Cawapres Anies

0 185

 

DERAKPOST.COM – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) belum menyatakan tegas mendukung Cak Imin sebagai calon wakil presiden (Cawapres) yang akan mendampingi calon presiden (capres) Anies Baswedan saat Pilpres 2024 nanti.

Di sisi lain, PKS menyatakan tengah berusaha menata koalisi yang ada saat ini. Ketua Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Polhukam) DPP PKS Almuzzammil Yusuf mengatakan PKS sesungguhnya berharap ada prosedur yang lebih baik.

“Koalisi tiga partai itu tidak akan mengalami goncangan apa-apa ketika masuknya PKB dengan cara yang smooth, tapi takdir yang terjadi tidak seperti itu,” ungkap Almuzzamil dalam Konferensi Pers, Sabtu (2/9/2023).

Dikutip dari CNBC Indonesia. Oleh karena itu, PKS dan koalisi Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) menyesali apa yang terjadi, namun tetap berusaha ke depan menata koalisi saat ini.

“Kami harap Demokrat dan PKS bisa terus berdialog dan bisa merajut merajut kembali jika masih memungkinkan di dalam koalisi ini. Saya kira kita semua dalam pertimbangan itu,” tegas Almuzzammil.

Dalam kesempatan tersebut, Almuzzammil juga menjelaskan pihaknya (PKS) segera memutuskan siapa calon wakil presiden yang akan mendampingi Anies Baswedan dalam waktu dekat. Kalau sudah fixed akan kita kabarkan.

Sebelumnya, Partai Demokrat mencabut dukungannya atas Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) dalam Pilpres 2024. Keputusan ini merupa hasil rapat Majelis Tinggi Partai Demokrat yang berlangsung Sabtu (1/9/2023) malam.

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku dibuat kecewa dengan keputusan Anies. SBY merasa dikhianati setelah Anies diduetkan dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai calon wakil presiden.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) otomatis terdepak dari persaingan bursa cawapres setelah terpilihnya Cak Imin mendampingi Anies maju ke Pilpres 2024. Ini merupakan puncak perseteruan partai tersebut dengan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP).

“Meskipun kita dibeginikan oleh Capres Anies dan mitra koalisi, tetapi kita harus bersyukur. Bersyukur kepada Allah SWT bersyukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa, kenapa? ini alasan saya pertama ya memang karena kita ditelikung dan ditinggalkan seperti ini. Kita masih ditolong oleh Allah,” ungkap SBY di Cikeas, Jawa Barat. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.