Ajang Kejurprov Riau, Atlet Pentaque Rohul Raih Medali Emas dan Perunggu 

0 202

 

DERAKPOST.COM – Sebanyak 6 orang atlet Pentaque Rohul raih medali pada ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Riau. Hal itu, dilaksanakannya tanggal 15 sampai dengan 17 juli 2022 berlokasi Lapangan Pentaque Universitas Islam Riau.

Yakni, dibawah bimbingannya manager Ryan Prayogi M.Pd, serta pelatih Sherly Andrika Putri S.Sos. Akhirnya dari atletn ini telah toreh presrasi membanggakan. Antara lain itu Mhd Derry Tafghani S.Pd, Rudiansyah, Geofanny, Maulana, Vanny Hanema Triputri, dan Desti Hernom.

Geofanny, mengaku ini pertama kalinya mereka mengikuti Kejurprov Riau, yang sebelumnya pernah diikuti atlet adalah Open Turnament Riau – Sumbar – Sumut pada Januari 2022. Dimoment tersebut, atlet Rohul telah menorehkan 2 medali perunggu dinomor pertandingan double man & double mix.

“Rasanya, kami tidak menyangka akan memperoleh juara 1 medali emas dan 2 medali perunggu diajang ini. Hal karena persiapan yang mepet dan ini beberapa atlet yang melaksanakan KKN dan serta magang,” katanya.

Namun, dengan berbagai kendala dan kondisi tersebut atle pentaque rohul ini mampu membuktikan prestasi terbaik untuk dipersembahkan kepada negeri seribu suluk ini.

Dalam mehadapi agenda Porprov 2022, di Kabupaten Kuantan Singingi ini sebut Goefanny mewakili atlet Rohul tegaskan bahwasa Rohul Siap Jadi Juara. Dirinya juga menyebut jadwal latihan itu segera dimaksimalkan dalam hal meningkatkan performa atlet.

Sementara itu, Ketua Umum Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Kabupaten Rohul, Ria Karno M.Si ketika dihubungi, mengucap puji syukur pasca mendampingi para atlet Petanque asal Rohul berhasil meraih medali Emas dan Perunggu pada ajang Kejurprov kali ini.

Ketua FOPI Rohul yang sekaligus Dekan FKIP UPP itu mengaku bangga dengan prestasi yang ditorehkan atlet Petanque Rohul. “Walaupun sebelumnya ini masih terbatas perlengkapan pertandingan. Ini nyatanya atlet kita itu bisa memperoleh prestasi sangat membanggakan,” sebut Ria. **Ina

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.