DERAKPOST.COM – Kabar mehebohkan terjadi di Kepulauan Meranti, hari Kamis (6/4/2023) malam. Pasalnya, pihak KPK melakukan halnya OTT terhadap Bupati Meranti Adil dan sejumlah ASN beserta pihak swasta.
Terkait penangkapan Bupati Meranti ini dibenarkan Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri dikonfirmasi wartawan. Ia
membenarkan KPK melakukan OTT itu di Kepulauan Meranti. Kamis (7/4/2023) malam. Termasuk ditangkap itu, Bupati Meranti Adil.
“Benar. Tim KPK sudah berhasil lakukan tindakan tangkap tangan (OTT) tersebut di Kepulauan Meranti. Tentunya kepada beberapa pihak yang sedang melakukan korupsi di daerah tersebut. Termasuk ini Bupati Meranti Adil ikut ditangkap,” kata Jubir KPK ini.
Lanjutnya, hingga disaat ini pihak KPK masih bekerja kumpulkan bahan-bahan keterangan terkait kasus OTT tersebut. Saat ini tim KPK masih bekerja. Dimana sejumlah pihak ditangkap itu, diperiksa di Meranti. Bupati Adil inipujn dibawa ke Pekanbaru.
Dikesempatan itu, Ali Fikri mengatakan pihaknya segera menyampaikan secara detail dan lengkap itu, setelah kegiatan tersebut membuahkan hasil. Dikatakan dia, KPK ini memilik waktu 24 jam untuk menentukan akan status hukum Bupati Adil tersebut.
Diberitakan sebelumnya, KPK turun ke Meranti dan menyegel sejumlah kantor. Selain mengamankan Bupati Kepulauan Meranti Adil. KPK inipun dikabar tengah memeriksa Kepala BPKAD Fitria, Kabag Umum Tarmizi dan sejumlah pejabat di Pemkab ini.
Dimana itu, menjelang bersahur, Jumat dinihari, sejumlah kepala OPD dipanggil itu untuk diperiksa di Polres Kepulauan Meranti. “Iya kami dipanggil (KPK, red). Makan dulu, takut nanti lama di sana,” kata Ifwandi menjawab wartawan saat dihubungi.
Lebih lanjut dikatakan Plt Kepala Dinas
Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Peternakan Kabupaten Kepulauan Meranti ini, panggilan itu melalui pesan berantai. Terkait pemanggilan tersebut, juga dibenarkanya Kepala Disperindag Marwan. **Rul