Dirut RSD Madani Arnaldo Pinjam Uang BLUD, PETIR: Diduga Belum Kembalikan Rp709 Juta

DERAKPOST.COM – Direktur Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani, Kota Pekanbaru dr Arnaldo dikabarkan pada tahun 2023 lalu meminjam uang sebesar Rp1.134.285.724 dari sisa kas uang tahun sebelumnya.

Organisasi Masyarakat Pemuda Tri Karya (PETIR), menyoroti dugaan pinjaman uang anggaran di Badan Layanan Usaha Daerah (BLUD) RSD Madani tersebut. Informasinya itu, uang tersebut belum dikembalikan oleh  dr Arnaldo. Sehingga ini sambungnya, perlu dipertanyakan kebenaran tersebut.

“Tidak tanggung tanggung, dr Arnaldo yang  diketahui selaku Direktur RSD Madani pada tahun 2023 silam meminjam uang sebesar Rp1.134.285.724 dari sisa kas uang tahun sebelumnya. Informasi didapatkan, bahwa
terdapat penyerahan uang kepada Direktur RSD Madani dengan tanpa ada bukti untuk penggunaannya,” ungkap Jackson.

Ketum PETIR Jackson juga menambahkan modus pinjaman uang itu berasal dari Kas BLUD RSD Madani, yang merupa sisa uang kas tahun sebelumnya, ditambah dengan penerimaan dan itu dikurangi pengeluaran pada tahun berjalan.

Hasil investigasi pihaknya ini, peminjaman uang tersebut menunjukkan yang terdapat pengeluaran kas di BLUD RSD Madani yang tercatat di Buku Kas Umum (BKU) ataupun  kwitansi merupa sebagai tanda terima dari Bendahara Pengeluaran pada Direktur RSD Madani.

Diuraikan dia dalam data, bahwa informasi penyerahan uang tersebut atas permintaan Direktur RSD Madani itu kepada Bendahara Pengeluaran tanpa disertai dengan adanya keterangan penggunaannya, bahkan tanpa rincian penyerahan uang ini dari Bendahara Pengeluaran Kepada Direktur RSD Madani.

Diantaranya untuk keperluan sewa rumah sebesar Rp79.285.714, pinjaman uang Direktur sebesar Rp669.594.700, pinjaman direktur untuk jaspel sebesar Rp50.000.000, pinjaman direktur untuk ATK sebesar Rp67.000.000, Pengambilan uang oleh direktur sebesar Rp100.000.000, pinjaman ke direktur ysitu Rp25.000.000, dan pinjaman ke direktur sebesar Rp40.000.000.

Selain itu, juga terdapat penyerahan tunai kepada direktur sebesar Rp103.405.300.
Jackson menambahkan Atas penerimaan uang tersebut, Direktur RSD Madani telah kembalikan dana sebesar Rp425.223.025, yang terdiri dari Rp45.223.025, untuk pada pembayaran pajak terutang dan Rp380.000.000,00 untuk pengembalian jasa pelayanan.

“Dengan demikian, sisa uang yang belum dipertanggungjawabkan atau disetor kembali oleh Direktur RSD Madani sebesar Rp709.062.689, kita berharap uang itu segera dikembalikan ke kas negara, sebelum nanti kami laporkan ke penegak hukum,” saran Jackson dikutip dari media oketimes.

Menanggapi hal itu, Dirut RSUD Madani dr Arnaldo mengatakan, bahwa dirinya sudah mengembalikan sisa kekurangan pembayaran sebesar 709 juta dari total peminjaman uang sebesar Rp1.134.285.724 dari sisa kas uang tahun sebelumnya.

“Sudah dikembalikan (sisa kekurangan peminjaman dana Rp709 juta_red) dan sudah selesai. Jadi tidak ada lagi utang itu,” ujar dr Arnaldo singkat menjawab pertanyaan saat dihubungi lewat ponsel pada Jumat, 21 Juni 2024 sore.  (Dairul)

ArnaldoMadaniRSD
Comments (0)
Add Comment