DERAKPOST.COM – BMKG terbitkan hal peringatan dini, terkait prakiraan cuaca di Riau hari ini, Minggu (5/11/2023). Hal ini mengingatkan maysarakat waspada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir, maupun juga angin kencang.
Kondisi ini, terjadi di sebagianya wilayah Kabupaten Pelalawan, Rohul, Rohil, dan Kuansing, serta Inhu ini pada siang atau sore maupun malam atau dini hari. “Tapi untuk pagi ini, hampir di seluruh wilayah Riau terpantau udara kabur, serta cerah berawan,” kata Prakirawan BMKG, Mia.
Pada siang hari, ungkap Mia, cuaca di Riau cerah berawan-berawan dengan potensi hujan intensitas ringan hingga sedang terjadi disebagiannya wilayah Kabupaten Bengkalis, Siak, Pelalawan, Inhil, Meranti, Kampar, Kota Pekanbaru dan Dumai.
“Berlanjut sore hingga malam hari, cuaca di riau masih didominasi cerah berawan-berawan. Potensi hujan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah kabupaten Rohul, Rohil, kampar, Kuansing, bengkalis, Inhu dan kota pekanbaru,” tuturnya.
Sementara itu, pada dini hari, udara kabur-berawan. Sebut Mia, masih ada potensi hujan intensitas ringan hingga sedang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Kampar, Kuansing, Inhu, Inhil, Rohul, Rohil, Bengkalis, Siak, Pelalawan dan Kota Pekanbaru.
Kesempatan itu, Mia menyebut, bahwa
hotspot atau titik panas di Riau, pagi ini bertahan 25, sementara untuk se Pulau Sumatera ada 399 titik, “Hotspot untuk se Pulau sumatera ada 399 titik. Paling banyak di Sumsel 270 titik, Jambi 27 titik, Lampung 48 titik, Sumbar tiga titik, Bengkulu lima titik, Babel 21 titik, serta di Riau ada 25 titik,” sebut Mia. **Rul