KPK OTT Pj Wako Pekanbaru Risnandar Mahiwa dan Rekannya, Uang Disita Rp3 Milyar

DERAKPOST.COM – Baru saja dihelat pesta demokrasi Pilkada Pekanbaru. Namun saat ini masyarakat di Kota Bertuah dihebohkan dengan hal Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK) pada empat pejabat penting di Pemko.

KPK ini yang melakukan OTT di lingkungan Pemko Pekanbaru hari Senin (2/12/2024). Dalam operasi ini, KPK dikabarkan adanya  mengamankan barang bukti berupa uang tunai itu sebesar Rp3 miliar dalam bentuk dolar Amerika Serikat. Ada empat pejabat Pemko Pekanbaru berinisial RM, IP, AL, NF, serta ada seorang pihak swasta.

Dugaan awal menyebutkan, OTT ini terkait pengelolaan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Sampah dan juga serta pengadaan pihak ketiga untuk ditahun anggaran 2025. Operasi mengungkap potensi pelanggaran dalam proses pengelolaan dan pengadaan di sektor tersebut. Namun ini ada menduga
terkait jual beli jabatan di Pemko.

Terkait ini, Kabid Humas Polda Kombes Pol Anom Karbianto, yang dikonfirmasi adanya  OTT tersebut membenarkan. Namun sebut dia, bahwa operasi tersebut tak bagian dari agenda pihak Polda Riau maupun Polresta Pekanbaru. “Tadi itu, saya tanya sama Pak Kapolresta Pekanbaru, dijelaskan bahwasa itu ranah KPK,” ujar Kombes ini.

Sementara itu dikonfirmasikan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, membenarkan bahwa pihaknya sudah melakukan OTT di wilayah Kota Pekanbaru. Pihak yang diamankan ini  ujarnya, merupakan penyelenggara negara di wilayah tersebut. Namun didalam hal ini Ghufron tak menjelaskannya identitas dan  pejabat yang dimaksud tersebut.  (Rezha)

KPKOTTPekanbaruWako
Comments (0)
Add Comment