DERAKPOST.COM – Jusuf Kalla merupakan pemilik (owner) perusahaan multinasional PT Bukaka Teknik Utama Tbk, mengecek operasional pompa angguk di Duri Steam Float, Kabupaten Bengkalis. Mantan Wakil Presiden RI ini, datang untuk memastikan operasional di Blok Rokan.
Pria yang biasa disapa JK ini mengatakan, optimis kalau produksi minyak Blok Rokan ini meningkat lewat Teknologi-Sumur Baru. JK datang melihat langsung pompa angguk sedalam 3.000 meter. Pompa angguk milik Bukaka telah beroperasi lebih dari 30 tahun sejak Blok Rokan belum dikelola Pertamina Hulu Rokan.
“Pompa angguk ini 24 jam ngangguk terus. Itu di sini 6.500 (pompa angguk) kita telah mensuplai ini puluhan tahun,” kata JK saat meninjau pompa, di hari Selasa (9/7/2024). JK ingin memastikan industrinya ikut serta mendukung pemerintah, khususnya dalam mendongkrak produksi. Begitu juga dengan teknologi dan fasilitas pendukung lain.
“Bagaimana kita industri ini ya mendukung Pertamina naikkan kembali produktivitas dengan sarana pompa minyak yang bagus, berkualitas dan tahan,” katanya. Tak hanya itu saja, JK melihat seluruh produk Bukaka dan PJR kini diproduksi SDM dalam negeri. Ia mengaku bangga produk-produk dalam negeri kini sudah mulai digunakan dan juga diakui di dunia industri.
Dulu, terangnya, semua diimpor, tapi saat sekarang semua buatan dalam negeri. Jadi Pertamina ini benar bisa mempertahankan TKDN dalam negeri. Jadi kalau anda lihat penuh pompa-pompa itu semua buatanya dalam negeri.
“Kita ingin kepada siapa saja percayalah dalam negeri, khususnya pejabat untuk percayalah buatan dalam negeri. Jangan semua impor, sikit-sikit impor, selalu tidak percaya kemampuan insinyurnya,” katanya lagi.
Terkait penurunan produksi minyak, Jusuf Kalla ini menilai ada beberapa faktor. Salah satunya faktor alam itu perlu ditingkatkan lewat sumur baru dan teknologi baru.
“Terjadi penurunan itu alamiah, tetapi kita harus naikkan lagi dengan menambah sumur baru yang bisa mendukung itu. Contoh pompa sekarang dengan 30 tahun lalu, kan lebih baik. Itulah cara kita bantu bangsa ini lewat teknologi baru,” kata Jusuf Kalla.
Dalam kunjungan, mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla didampingi Endah Rumbiyanti, Manager O&M Business Service Pertamina Hulu Rokan. Termasuk jajaran direksi PT Bukaka Teknik Utama Tbk, seperti yang dilansir dari detik. (Fadly)