DERAKPOST.COM – Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BNPB) Provinsi Riau, M Edy Afrizal mengatakan, bahwa disaat ini helikopter bantuan BNPB untuk penanganan Karhutla di Riau menjalani pengecekan mesin.
“Helikopter water bombing bantu BNPB untuk penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) Riau, saat ini sudah tiba di Pekanbaru, Senin (3/6/2024). Tapi saat ini
menjalani pengecekan mesin,” ungkap Edy Afrizal kepada wartawan.
Artinya, sambung Edy Afrizal, sekarang ini
belum bisa dioperasikan. Hari ini masih tahap pengecekan dan verifikasi mesin. Apalagi sebelum ke Riau, heli ini bertolak dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. Ini perlu dilakukan pengecekan.
Menurut Edy, pengecekan mesin merupa Standar Operasional Prosedur (SOP) yang sebelum dioperasionalkan kembali. Jika sudah dinyatakan laik terbang, baru bisa dioperasionalkan.
“Nanti juga ada dilakuan uji fly round-nya terlebih dahulu. Untuk menguji kelayakan terbang sebelum beroperasi. Hal tersebut untuk melakukan water bombing di daerah dinilai rawan Karhutla,” katanya. (Dairul)