Rusia Sebut AS Niat Buat Serangan Provokatif di Ukraina Pakai Zat Beracun

 

DERAKPOST.COM – Rusia mengklaim Amerika Serikat tengah merencanakan melancarkan sebuah serangan provokatif di Ukraina menggunakan zat kimia beracun.

Pertanyaan itu diutarakan Kementerian Pertahanan Rusia mengutip komentar Duta Besar Amerika Serikat untuk Rusia, John Sullivan, yang lebih dulu menuduh Moskow ingin melakukan serangan serupa di wilayah pendudukannya di Ukraina.

“Tapi kami menganggap informasi ini justru sebagai niat Amerika Serikat dan antek-anteknya melakukan provokasi di Ukraina menggunakan bahan kimia beracun,” kata Kepala Pasukan Pertahanan Radiasi, Kimia, dan Biologi Angkatan Bersenjata Rusia, Igor Kirilov, pada Selasa (28/2/2023)

Dikutip Reuters, Kirilov lalu mengatakan “Rusia akan mengidentifikasi dan menghukum pelaku sebenarnya.

Setahun lebih sudah invasi Rusia berlangsung di Ukraina. Alih-alih mencari jalan berdamai, kedua negara masih ogah mengambil jalan berunding untuk menghentikan peperangan.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky bahkan mengatakan pertempuran Rusia makin sengit dan sulit, terutama di Kota Bakhmut.

“Musuh secara konstan menghancurkan semuanya yang bisa digunakan untuk melindungi posisi kami,” kata Zelensky.

Dilansir dari cnnindonesia.com. Di sisi lain, Rusia bahkan menuding Amerika Serikat berniat melancarkan serangan provokatif menggunakan zat kimia beracun di Ukraina.

Moskow juga menegaskan “operasi militer” di Ukraina tetap berlanjut karena menganggap dialog dan perundingan belum dibutuhkan saat ini. **Rul

ASracunrusia
Comments (0)
Add Comment