Tiga Organisasi Besar di Riau Taja Dialog Hari Perawat Internasional dan Berbagi Santunan

 

DERAKPOST.COM – Liga Organisasi Riau PADAN Riau, DPP LSM Peduli SDM Riau, dan PB Forkom PM – TR Reformasi gelar acara halal bi halal. Kegiatan itu, digelar hari Jumat (12/5/2023), di Kantor Pusat Jalan Sultan Syarif Kasim, Lantai II, Kota Pekanbaru.

Pada kesempatan itu, Datuk Khairuddin Al-Young Riau ini, menyampaikan tujuan bahwa acara ini selain silaturahmi, halal bi halal juga menggairahkan kembali hal semangat kebersamaan dan bangkitkan batang terendam, yang mana sejak era reformasi dulu telah bangkit organisasi gabungan pemuda dan mahasiswa.

“Alhamdulillah, di dalam agenda halal bi halal, do’a Idul Fitri, dialog Hari Perawat Internasional. Juga serta peduli berbagi santunan kepada ibu janda miskin dan muallaf di Riau. Dengan tiga organisasi ini sudah selesai dilaksanakan hikmah, dilanjut saling bermaafan guna halalkan serta mensucikan diri kita,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum PB Forkom PM – TR Reformasi Syaridiansah, dalam kesempatan itu mengatakan, agenda ini sangat luar biasa dengan mengucapkan terima kasih atas kerjasama ini. Ungkap dia, Forkom PM – TR Reformasi terkesan dan serta sangat berterima kasih sekali ikut bersama pada agenda akbar ini.

“Forkom PM – TR berterima kasih pada Ketua Pembina kami Datuk Khairuddin Al-Young Riau yang sejak lama itu kami kenali sebagai aktivis juga budayawan Riau. Agenda ini mudah-mudahan dapat memberi manfaat bagi kita semua yang terutama bagi para penerima santunan sebagai bentuk kepedulian,” ujarnya.

Sementara itu Datuk LAM Syahril wakili Datuk Panglima PADAN Riau menyebut, sangat pentingnya perkuat silaturahmi dan juga terus melakukan agenda yang bermanfaat bagi masyarakat. Di karena, agenda halal bi halal ini merupa momen penting untuk saling bermaafan, sebab
sebagai makhluk tak luput dari salah.

“Penting sekali perkuat silaturahmi, dan agenda halal bi halal ini juga salah satu momen penting, dengan serta sekaligus bermaafan selama 1 tahun kita sebagai sesama makhluk sosial yang tidak luput dari salah dan lupa, maka momen halal bi halal ini merupakan ajang silaturahmi serta saling memaafkan,” ungkapnya.

Ditempat yang sama. Asrul BAC merupa perwakilanya panitia sampaikan ucapan terimakasih sebesar-besarnya pada tiga kepengurusan organisasi luar biasa dan narasumber Datuk Khairuddin Al-Young Riau ini pada acara Dialog Hari Perawat Internasional. Dan terimakasih kepada donatur pihak membantu terselenggara acara ini. **Rul

besarOrganisasiRiau
Comments (0)
Add Comment