Waduh…. Di Kampar Ada 1.367 Pelamar Tersingkir di Seleksi Administrasi PPPK

 

DERAKPOST.COM – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kampar umumkan hasil seleksi administrasi pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Senin (16/10/2023).

Sebanyak 1.367 pelamar tersingkir dan gagal melanjutkan ke tahap berikutnya setelah seleksi administrasi ini. Hasil seleksi administrasi pelamar PPPK dilakukan melalui portal resmi BKPSDM Kampar, yang menjadi sumber informasi utama bagi pelamar.

Plt Kepala BKPSDM Kampar, Desrial Anas mengatakan, dari total 6.630 orang pelamar mendaftar, sebanyak 5.363 orang berhasil melalui tahap seleksi administrasi. “Ini mencakup berbagai formasi, dengan sebagian besar lulusan untuk formasi guru,” kata Desrial Anas.

Pelamar yang lulus untuk formasi guru mencapai 3.808 orang, meskipun jumlah pelamar yang lulus masih kurang 674 orang dari total formasi yang dibuka.

Selanjutnya, untuk formasi tenaga kesehatan, 678 pelamar berhasil lulus, yang merupakan jumlah yang melebihi formasi yang dibuka, yaitu sebanyak 215 orang.

Sementara itu, formasi tenaga teknis memiliki 667 pelamar yang lulus, melebihi jumlah formasi yang dibuka sebanyak 147 orang.

Setelah pengumuman hasil seleksi administrasi ini, pelamar yang tidak lolos diberikan kesempatan untuk mengajukan sanggahan.

Menurut jadwal yang diumumkan BKPSDM Kampar, periode masa sanggah akan berlangsung dari tanggal 19 hingga 21 Oktober 2023.

Selanjutnya, terdapat jadwal jawab sanggah, diikuti pengumuman pasca sanggah yang direncanakan dari tanggal 19-23 Oktober 2023.

Tahapan selanjutnya akan menentukan siapa yang akan melanjutkan dalam proses seleksi PPPK di Kabupaten Kampar. **Akh/Rul

administrasiKamparpppkseleksi
Comments (0)
Add Comment