Waduh ….. Warga Jalan Arwana Di Marpoyan Damai Pekanbaru Dikejutkan Ada Ladang Diduga Ganja

DERAKPOST.COM – Mengejutkan terjadi di kawasan pemukiman warga Jalan Arwana, RT 06 RW 04, Kelurahan Tangkerang Barat, Kecamatan Marpoyan Damai di Pekanbaru. ini. Pasalnya ada tanaman ganja tumbuh di sebidang lahan kosong didaerah mereka.

Warga menduga sudah lama ada tanaman ganja tumbuh di sebidang lahan kosong di lingkungan mereka ini. Lokasi ladang ganja tersebut berada di pinggir jalan, dan jumlah sangat banyak diperkira berjumlah ratusan batang. Kini Personel Ditresnarkoba Polda Riau dan tim Labfor Polda Riau mengecek ke lokasi dan mengambil sampel.

Dikutip dari KlikMX. Awalnya, warga sekitar tidak menaruh curiga halnya tanaman yang tumbuh di lahan itu, sekilas tampak seperti daun pucuk ubi (singkong muda), sehingga tidak banyak diperhatikan. Tapi belakangan beberapa warga mulai ada merasa janggal karena bentuk daun berbeda dari tanaman biasa. Kecurigaan itulah, akhirnya memicu laporan ke pihak berwajib.

Menurut keterangan dari Erniwita, Ketua RT setempat, lahan itu diduga menjadi lokasi tumbuhnya ganja tersebut tidak diketahui siapa pemiliknya. “Sudah lama lahan yang
ini kosong. Kami juga tidak pernah lihat itu ada orang yang merawat tanaman di sana. Paling kami hanya lewat dan mengira itu tanaman biasa,” ujarnya.

Wartawan pun turun langsung pada lokasi setelah mendapat itu informasi dari warga. Pantauan di lokasi petugas dari Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau terlihat mendatangi lokasi dimaksud. Beberapa anggota polisi itu terlihat dengan melakukan identifikasi serta pengambilan sampel tanaman untuk halnya dilakukan uji laboratorium forensik (labfor).

Pantauan di lokasi itupun sontak menjadi perhatian warga yang penasaran dengan aktivitas petugas. Salah seorang petugas di lokasi menyebutkan bahwa hasil hal ini di laboratorium dari sampel tanaman akan diketahui sekitar pukul 19.00 WIB malam ini. “Kami ambil sampel dulu, nanti untuk pastinya dikabarkan,” kata petugas itu.

Penemuan menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat sekitar dengan tidak menyangka bahwasa di lingkungan tempat tinggal mereka yang berada di tengah kota Pekanbaru terdapat tanaman yang diduga ganja. Warga ini berharap pihak kepolisian mengusut siapa pemilik lahan tersebut dan apakah memang ada unsur kesengajaanya menanam tanaman terlarang. (Fadly)

 

 

ganjaJalanPekanbaruwarga
Comments (0)
Add Comment