Bupati Kuansing Suhardiman Amby Terima Penghargaan atas Keberhasilan Turunkan Stunting

0 177

 

DERAKPOST.COM – Dinilai telah berhasil turunkan angka stunting, maka Bupati Kuansing, Drs. H. Suhardiman Amby, Ak. MM terima penghargaan, dari Gubernur Riau, Senin (31/7/2023).

Piagam Penghargaan tersebut, diserahkan bersamaan dalam Rapat Koordinasi Program Jaminan Kesehatan Nasional Kabupaten/ Kota Se Riau, di SKA Co Ex.

Penghargaan itu diterima secara langsung oleh Sekda Kuansing H Dedy Sambudi, SKM, M. Kes mewakili Bupati H Suhardiman Amby.

Menurut Bupati penghargaan ini merupakan nilai mampu menurunkan Prevalensi  Stunting Berdasarkan Hasil Survey Status Gizi Indonesia (SSGI) Tahun 2022 yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Provinsi Riau.

“Kuansing, sendiri angka stuntingnya berada pada 4,6 % Terhitung Mulai Tanggal (25 Januari 2023,” katanya. Atas capaian ini, ke depan angka stunting diharapkan dapat terus turun sesuai arahan Bupati dalam berbagai acara dan kesempatan.

Hadir dalam penyerahan Kadis Sosial PMD, Endriansyah, S. Sos, Kepala Bapedda, H Syamsir Alam, dan Kadisdukcapil, H.M Refendi Zukman. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.