Dua Kado Spesial di Hari Jadi ke-239 Kota Pekanbaru Disiapkan Pj Walikota Muflihun

0 164

 

DERAKPOST.COM – Pj Walikota Pekanbaru Muflihun menyiapkan dua kado spesial di hari jadi Pekanbaru ke-239. Nantinya kedua kado ini akan diumumkan di malam puncak hari jadi Pekanbaru yang akan digelar 25 Juni 2023 malam.

“Kita akan berikan kado pada masyarakat Pekanbaru. Kita akan umumkan secara resmi di malam puncak hari jadi Pekanbaru tanggal 25 mendatang,” ujar Muflihun saat apel hari Jadi Pekanbaru ke-239 di Halaman Perkantoran Tenayan Raya, Jumat (23/6/2023).

Ia mengatakan kado pertama adalah kembalinya PSPS ke Kota Pekanbaru. Karena sambungnya, karena berhasil membawa tim bola PSPS kembali ke Pekanbaru. Apresiasi kepada para investor yang telah mau berinvestasi untuk mengembalikan nama besar tim kebanggaan ini berhomebase di Kota Pekanbaru.

Dikatakan Muflihun, di Kota-kota besar, klub bola merupa salah satu pemancing orang berkunjung ke kota tersebut. “Kita lihat kota besar, Jakarta dengan Persija nya, Medan dengan PSMS nya, Bandung dengan Persib nya. Di kota-kota besar ini salah satu pemancing berkunjung adalah dengan adanya tim kesayangan bola di tiap kota besar,” katanya.

Kado kedua adalah, untuk Bulan Juli nanti Pekanbaru akan melaunching UHC dimana nanti semua masyarakat bisa berobat secara gratis dengan menunjukkan KTP. Tentunya didukung ketua DPRD dan segenap anggota DPRD berusaha untuk bulan Juli nanti Pekanbaru akan melaunching UHC.

Muflihun berharap semoga dua kado tersebut bisa memberikan motivasi dan semangat untuk bersama-sama bergerak, sama-sama memulihkan ekonomi. “Dan sama-sama kita wujudkan kita ini adalah orang yang bermarwah untuk mewujudkan Kota Pekanbaru kota yang bertuah,” ujarnya. **Fri

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.