DERAKPOST.COM – Semingu kedepan, harga Tandan Buah Sawit (TBS) Sawit Provinsi Riau sebesar Rp2.246,64 Per- Kg. Penurunan terbesar terjadi di umur 10 hingga 20 tahun keatas.
“Periode 31 Mei – 6 Juni 2023, kembali harga TBS Sawit mengalami penurunan pada setiap kelompok umur. Penurunan terbesar terjadi kelompok umur 10 – 20 tahun sebesar Rp43,67 per Kg ataupun capai 1,91 persen dari harga seminggu lalu. Sehingganya harga pembelian TBS kedepan turun menjadi Rp2.246,64 per/Kg,” kata Zulfadli.
Kepala Dinas Perkebunan Riau inipun mengatakan, faktor penyebab turunnya harga TBS periode ini karena penurunan harga jual CPO dari perusahaan yang menjadi sumber data.
Indeks K yang dipakai adalah indeks K untuk 1 bulan kedepan yaitu 89,85 persen, harga penjualan CPO minggu ini turun sebesar Rp253,63 dan kernel minggu ini naik sebesar Rp143,80 dari minggu lalu.
“Untuk harga jual CPO, PTPN V sei buatan menjual CPO dengan harga Rp10.153,60/Kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp209,15/Kg dari harga minggu lalu,” ucap Zulfadli dilansir mcr, Selasa (30/5/2023).
“PTPN V sei tapung menjual CPO dengan harga Rp10.153,60/Kg dan mengalami penurunan harga sebesar Rp209,15/Kg dari harga minggu lalu,” tambahnya.
Sedangkan untuk harga jual Kernel, PT Eka Dura Indonesia menjual kernel dengan harga Rp5.396/Kg dan mengalami kenaikkan harga sebesar Rp18/Kg dari harga minggu lalu. PT Kimia Tirta Utama menjual kernel dengan harga Rp5.396/Kg minggu ini.
“PT Sari Lembah Subur menjual kernel dengan harga Rp5.360/Kg dan mealami penurunan harga sebesar Rp18/Kg dari harganya minggu lalu. PT Rigunas Agri Utama PMKS ini menjual kernel dengan harga Rp5.051/Kg dan juga mengalami kenaikkan harga sebesar Rp18/Kg dari harga minggu lalu,” bebernya.
Sebagaimana diketahui, dari minggu lalu harga TBS yang ditetapkan tim mengalami penurunan. Penurunan harga minggu ini lebih disebabkan karena faktor penurunan harga CPO.
Berikut Harga TBS Kelapa Sawit Riau periode 31 Mei-6 Juni 2O23:
Umur 3th (Rp 1.654,23);
Umur 4th (Rp 1.792,96);
Umur 5th (Rp 1.960,73);
Umur 6th (Rp 2.008,01);
Umur 7th (Rp 2.086,40);
Umur 8th (Rp 2.144,18);
Umur 9th (Rp 2.194,93);
Umur 10th-20th (Rp 2.246,64);
Umur 21th (Rp 2.150,57). **Rul