Ini Dia 4 Fakta Ketua KPK Firli Bahuri Tak Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya

0 197

 

DERAKPOST.COM – Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri atas kasus dugaan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo atau SYL pada hari ini, Jumat, 20 Oktober 2023. Namun Firli tak hadir.

Polda Metro Jaya memastikan bakal kembali memanggil Firli untuk diperiksa. Selain itu, ketidakhadiran Firli mengundang respons dari eks Penyidik Senior KPK, Novel Baswedan.

Berikut sederet fakta yang dihimpun dariĀ Tempo.

KPKĀ menyatakan Firli belum bisa menghadiri pemanggilan oleh Polda Metro Jaya dikarenakan pada waktu dan tanggal tersebut terdapat kegiatan Firli yang telah teragenda sebelumnya.

“Maka Ketua KPK belum dapat menghadiri panggilan dimaksud. Pimpinan telah mengkonfirmasi dengan berkirim surat untuk meminta waktu penjadwalan ulang dengan tembusan Kapolri dan Menkopolhukam RI,” kata Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron dalam keterangan tertulisnya, Jumat, 20 Oktober 2023.

Selain itu, Ghufron menyebut Firli membutuhkan waktu yang cukup untuk mempelajari materi pemeriksaan. “Mengingat panggilan baru diterima oleh Ketua KPK pada tanggal 19 Oktober 2023,” ucapnya.

Meski demikian, kata dia, KPK sebagai lembaga penegak hukum tentunya juga patuh terhadap hukum yang benar-benar sesuai prosedur, hukum acara, serta fakta-fakta hukum yang berjalan di Polda Metro Jaya.

Ia memastikan Firli sebagai saksi nantinya akan memberikan keterangan untuk membantu proses penyidikan guna membuat terang suatu perkara.

Sementara itu, Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Ade Safri Simanjuntak menuturkan, Firli akan dipanggil lagi pekan depan. Tetapi dia tidak memastikan kapan jadwal pasti pemeriksaan untuk Firli Bahuri.

“Nanti kita update minggu depan, tapi yang jelas jadwalnya minggu depan,” tutur Ade, Jumat, 20 Oktober 2023. Katanya hari ini akan kirimkan surat panggilan ulang.

Ade menjelaskan bahwa penyidik Subdirektorat Tindak Pidana Korupsi Direktorat Reserse Kriminal Khusus sudah mengirim surat pemanggilan kepada Firli pada Rabu, 18 Oktober 2023. Jadwal pemeriksaan perdana Ketua KPK itu seharusnya pada hari ini pukul 14.00 WIB.

Tetapi, kata Ade, staf fungsional Biro Hukum dijadwalkan pemeriksaan KPK memberikan surat yang ditujukan kepada Kapolda Metro Jaya pada pagi tadi. Isinya adalah permohonan penundaan pemeriksaan terhadap Firli sebagai saksi dalam tahap penyidikan.

“Dengan pertimbangan bahwa di hari ini hari yang sama untuk dijadwalkan pemeriksaan atau pengambilan keterangan terhadap saudara FB selaku ketua KPK RI bersamaan dengan kegiatan kedinasan yang telah terjadwal sebelumnya,” kata Ade Safri.

Eks Penyidik Senior KPK Novel Baswedan menyinggung ketidakhadiran Firli dalam pemeriksaan Polda Metro Jaya hari ini.

ā€œJustru hadir akan tahu materi apa yang diperlukan dalam pemeriksaan. Jika tidak hadir, apa yang mau diperlajari? Ada-ada saja,ā€ kata Novel kepada Tempo, Jumat, 20 Oktober 2023.

Menurut Novel, kasus dugaan pemerasan Firli terhadapĀ SYL sudah jadi pembahasan publik. Apalagi, kata Novel, kasus ini berhubungan langsung dengan perbuatan Firli.

ā€œSelama ini Firli Bahuri bicara agar orang yang dipanggil bisa kooperatif, tetapi hal tersebut tidak berlaku bagi dirinya sendiri,ā€ ujarnya.

Novel menuturkan, sebagai pimpinan KPK, semestinya Firli paham prioritas mengingat saat ini integritas KPK dipertaruhkan. Ia bertanya-tanya agenda apa yang dijadwalkan terlebih dahulu di masa KPK sedang dalam sorotan publik.

ā€œFirli bahkan diduga sebagai pelaku kejahatan tindak pidana korupsi, agenda apa yang bisa dilakukan dalam kondisi seperti itu,ā€ ujar Novel.

Diketahui, perkara ini ditangani oleh Polda Metro Jaya bersama Direktorat Tindak Pidana Korupsi Badan Reserse Kriminal Polri. Perkara ini perihal dugaan pemerasan oleh pimpinan KPKĀ pada 2020 hingga 2023 di lingkungan Kementerian Pertanian.

Polisi sudah memeriksa saksi dalam penyidikan ini sebanyak 52 orang. Delapan di antaranya adalah pegawai KPK. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.