Ketua DPRD Riau Kaderismanto Sebut Saat Ini Dibatalkan Pembelian Mobil Dinas

0 79

DERAKPOST.COM – Kendati telah sempat diwacanakan, membeli mobil dinas untuk unsur pimpinan DPRD Riau. Tetapi, disaat ini dibatalkan.

Hal itu disampaikannya Ketua DPRD Riau Kaderismanto kepada wartawan. Disebut dia, bahwa rencana pembelian kendaraan dinas untuk pimpinan DPRD Riau ini telah dibatalkan akibat kondisi keuangan daerah yang sedang defisit.

Kaderismanto menjelaskan ini, meskipun kendaraan yang digunakan oleh pimpinan DPRD Riau digunakan selama dua periode, namun karena situasi keuangan yang tidak stabil membuat hal pengadaan kendaraan dinas tidak memungkinkan saat ini.

“Di satu sisi, kami ini juga prihatin karena kendaraan yang digunakan oleh pimpinan DPRD Riau itu sudah dipakai selama dua periode. Tetapi kondisi keuangan saat ini tidak memungkinkan untuk hal pembelian kendaraan baru,” ujar Kaderismanto.

Politisi PDIP ini menjelaskan, sekarang ini DPRD Riau sepakat bahwasa pengadaan kendaraan dinas akan dilakukan setelah kondisi keuangan membaik. Maka, telah disepakati kalau pengadaan mobil dinas tahun ini ditiadakan.

Pembatalan pengadaan kendaraan dinas juga mendapat dukungan dari Gubernur Riau, Abdul Wahid, yang sebelumnya telah menegaskan, bahwa pembatalan seluruh pengadaan kendaraan dinas di Pemprov Riau. (Dairul)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.