Memperingati HUT RI Ke-77, SD Menyono 1 Bersama Pemdes Gelar Berbagai Macam Lomba

0 0

DERAKPOST.COM – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, lembaga pendidikan sekolah dasar (SD) Menyono 1 berkolaborasi dengan pemerintah desa Menyono Kecamatan Kuripan, Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur, mengadakan berbagai macam lomba dan ditutup dengan jalan santai bersama lembaga pendidikan yang ada di gugus kuripan dan juga ratusan warga, Kamis (25/08/2022).

Peserta jalan santai sangat antusias mengikuti rangkaian penutupan lomba ini dari mulai dewasa hingga anak anak mengelilingi Desa Menyono kurang kebih 2 Kilo meter.

Saat di wawancarai panitia kegiatan jalan santai Shohibul Hajah mengatakan, bahwa dalam rangka meriahkan HUT RI ke-77, kami atas nama panitia dari lembaga pendidikan desa Menyono mengadakan berbagai macam lomba baik tingkat lembaga di menyono maupun tingkat kecamatan di kuripan dan ditutup dengan lomba jalan santai.

Kegiatan perlombaan ini merupakan salah satu wadah untuk mempererat tali silaturahmi dan rasa kebersamaan antar lembaga dan warga, khususnya yang selama ini sudah berjalan sangat baik. “Pungkas Shohibul Hajah.

Dalam jalan sehat panitia sudah menyediakan berbagai macam hadiah hiburan berupa dorprize undian bagi para peserta jalan santai.

Sebagai warga kami sangat mengapresiasi panitia dari SDN Negeri Menyono 1 yang sudah mengadakan beberapa perlombaan dan hari ini ditutup dengan Jalan santai, “Pungkas Slamet Tinggal kepada awak media.

Sementara Nampak terpantau camera Kader Desa Menyono dan perangkat desa menyono juga warga desa yang juga ikut meramaikan acara jalan santai ia menjelaskan, antusias ratusan warga yang mengikuti jalan santai, ini merupakan wujud partisipasi dalam mengisi atau memeriahkan Hari kemerdekaan NKRI ke-77 di wilayah desa Menyono, Kecamatan Kuripan.

“Kegiatan positif ini dijadikan momen mempererat silaturahmi antar masyarakat,” ujarnya.

Disamping itu, kegiatan ini sebagai momen meningkatkan rasa nasionalisme masyarakat terhadap bangsa dan negara
Lebih lanjut. Kami merasa sangat bersyukur dengan adanya kegiatan semacam ini. Acara di lanjutkan dengan pelepasan ribuan burung merpati di halaman SDN Menyono I oleh kepala desa menyono Novan Ali Wardoyo dan di lanjutkan senam SKJ dan tari gelipang yang merupakan kebanggan masyarakat probolinggo bersama dengan semua peserta jalan santai.

Kami atas nama Kepala Desa Menyono mengucapkan terima kasih kepada warga desa menyono yang telah meluangkan waktunya mengikuti penutupan rangkaian acara yang dikemas dengan jalan santai, terima kasih juga kami sampaikan kepada panitia yang telah mensukseskan acara ini sehingga acara ini berjalan sukses tanpa ada kendala. “Pungkasnya. **Sdr

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.