DERAKPOST.COM – Persaingan antar Bakal Calon Presiden Indonesia tahun 2024 mendatang sudah mulai di Provinsi Riau.
Dari setidaknya 4 bakal calon mencuat saat ini, dua diantaranya yakni Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo sudah mulai ‘mejeng’ foto – foto keduanya di sejumlah baliho Bacaleg dari masing masing partai pengusung.
Bahkan, ‘perang’ sosialisasi juga mulai terasa hawanya melalui sejumlah baliho yang saling berdekatan. Seperti, terlihat di simpang Bandara Sultan Syarif Kasim Riau. Terlihat foto Anies maupun Ganjar bersebelaham di area yang sama.
Foto Anies Baswedan digandeng dengan Bakal Calon Legislatif DPR RI Dapil Riau 1 dari Nasdem, Widi Yolanda.
Dengan baliho berukuran besar horizontal tersebut dibalut dengan keduanya yang berpose senyum dengan mengenakan jas dan bernuansa Nasdem.
“Anies Presiden, Nasdem juara,” isi dari baliho tersebut.
Sementara, di seberangnya, baliho Ganjar berbarengan dengan Ketua DPD PDI Perjuangan Riau yang juga Bupati Pelalawan, Zukri Misran.
Di baliho berukuran besar dengan model vertikal tersebut, Zukri mengenakan baju berwarna merah dengan syal bewarna hijau dan mengenakan topi. Di sampingnya terdapat foto Ganjar mengenakan jas dan berpeci.
“Ganjar Pranowo calon presiden 2024,” isi dari spanduk tersebut.
Baik Widi Yolanda maupun Zukri, sama-sama percaya diri bahwa calon presiden yang diusung akan menang di Riau.
“Saya berkeyaninam bahwa Anies Baswedan bakal menang di Riau. Baik Nasdem, maupun saya pribadi dan partai koalisi serta relawan akan bersatu padu memenangkan Anies,” kata Widi.
“Walaupun dalam beberapa survei terbaru Anies Baswedan cenderung turun, hal ini akan kita jadi pelecut semangat saya dan yang lain untuk memenangkan Anies,” tukasnya.
Sementara itu, kepercayaan diri yang sama diutarakan Zukri Misran. Ia mengatakan bahwa pihaknya akan memperjuangkan Ganjar untuk menang di Riau.
“Tidak ada yang sulit, kita akan melanjutkan kebaikan Pak Jokowi dengan sosok pak Ganjar Pranowo,” tukasnya dikutip dari cakaplah.com.
Sebelumnya, lembaga survei Saiful Mujani Research and Consulting (SRMC) kembali merilis tren elektabilitas tiga tokoh yang berpotensi bertarung Pilpres 2024 sebagai calon presiden (capres). Hasilnya, tren elektabilitas Ganjar Pranowo mengalami peningkatan.
Dalam survei itu, tren elektabilitas Anies Baswedan mengalami penurunan, sedangkan Prabowo Subianto cenderung stagnan. Direktur Riset SMRC Deni Irvani menjelaskan dukungan kepada Ganjar naik dari 25,5 persen menjadi 39,2 persen dalam dua tahun terakhir, dari Mei 2021 ke Mei 2023.
Sedangkan Anies cenderung menurun dari 23,5 persen menjadi 19,7 persen. Adapun Prabowo cenderung stagnan dari 34,1 persen menjadi 32,1 persen. **Rul