Pemdes Rambah Hilir Gelar Pasar Murah, 500 Paket Sembako Ludes

0 138

 

ROHUL, Derakpost.com- Pemerintah Desa (Pemdes) Rambah Hilir Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) gelar Pasar Murah pada Selasa, 12 April 2022 di halaman Kantor Kepala Desa Rambah Hilir.

Pasar murah ini menyediakan 500 Paket sembako yang dijual murah. Paket tersebut terdiri dari 5 Kg beras premium, 2 Kg minyak goreng curah dan 1 Kg gula. Yang mana untuk satu paketnya dijual dengan harga Rp 100.000.

Pasar murah ini digelar sebagai bentuk kepedulian pada masyarakat Rambah Hilir, khususnya memenuhi kebutuhan pokok masyarakat di bulan ramadhan dan juga menstabilkan perekonomian masyarakat ditengah kondisi harga pokok yang melonjak saat ini.

Romi Juandra, S.E, selaku Kepala Desa Rambah Hilir menyampikan harapannya dengan ada pasar murah ini masyarakat bisa terbantu. Apalagi ibulan ramadhan, harga bahan pokok serba naik.

“Ada tambahan untuk paket sembako dari pemdes kita diluar dari 3 bahan pokok yang bekerja sama dengan bulog, yaitu gratis 1 kaleng sarden untuk 150 orang pembeli pertama,” terang Romi.

Pasar murah di Desa Rambah Hilir tidak hanya diperuntukkan bagi masyarakat Desa Rambah Hilir saja, namun digelar untuk masyarakat umum. **Ina

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.