Pencegahan DBD di Musim Hujan, Camat Tenayan Raya Abdul Bari Edukasi Pemberantasan Sarang Nyamuk

0 6

DERAKPOST.COM – Dalam upaya mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di musim penghujan, Camat Tenayan Raya Abdul Bari, bersama kepala Puskesmas Rejosari, Lurah se Tenayan Raya, RT/RW dan elemen masyarakat melakukan gotong royong masal.

Goro masal ini berdasarkan instruksi dari Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, menggalakkan gotong royong atau goro massal di seluruh wilayah di kota Pekanbaru, Minggu (27/4) pagi. Kegiatan goro di Kecamatan Tenayan Raya dikomandoi langsung Camat, Abdul Bari bersama jajaran Lurah se Tenayan Raya.

Camat Tenayan Raya Abdul Bari menyampaikan bahwa sesuai instruksi dari Bapak Walikota Pekanbaru H Agung Nugroho dan Bapak Wakil Walikota H Markarius Anwar mengadakan goro masal seluruh wilayah Kelurahan se Tenayan Raya.

” Hari ini di sela-sela kegiatan goro tepatnya di RW 2 Kelurahan Bencah Lesung terdapat laporan adanya salah satu warga yang terdampak DBD. Jadi sambil goro kita mendapatkan informasi ada warga terdampak DBD hari ini langsung kita sweeping bersama Kapus Rejosari dan kita menemukan beberapa kolam penampungan bak air di rumah warga karena kesulitan mendapatkan air dan ini sudah lama, ” ujar Camat Tenayan Bari

Dalam kesempatan tersebut Camat Bari juga  memberikan edukasi kepada warga untuk pemberantasan nyamuk yaitu dengan menaburkan obat dalam kolam penampungan air hujan di rumah masyarakat kelurahan Bencah Lesung. Selain itu juga melakukan langkah-langkah preventif terhadap DBD, seperti melakukan pemberantasan sarang nyamuk secara rutin, termasuk menguras, menutup, dan mendaur ulang barang bekas yang dapat menampung air (3M Plus).

“Kami menghimbau seluruh warga untuk tetap waspada, terutama di musim penghujan. Lakukan pemeriksaan rutin terhadap lingkungan sekitar, khususnya tempat-tempat yang dapat menjadi sarang nyamuk,” ujarnya.

Ketua RT 03 RW 02 Kelurahan Bencah Lesung menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak walikota pekanbaru telah mengadakan kegiatan goro ini. ” Saya selaku ketua RT 03 mengucapkan terimakasih banyak kepada pak camat dan lurah yang telah hadir di lingkungan kami yang langsung memberikan edukasi kepada warga kami dalam menanggulangi pemberantasan nyamuk berdarah atau DBD, ” ujarnya.

Kepala Puskesmas (Kapus) Rejosari, Mira Sushmita menjelaskan dalam kegiatan monitoring ini bertujuan untuk Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).

Kapus Mira mengatakan Kegiatan PSN ini bertujuan untuk memutus rantai penyebaran nyamuk Aedes aegypti sebagai penyebab utama DBD. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan guna menciptakan wilayah yang sehat dan bebas dari penyakit.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini, masyarakat semakin memahami pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai langkah utama mencegah penyakit,” ujarnya.

Kegiatan yang dilakukan ini tidak hanya berfokus pada aksi langsung di lapangan, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat agar sadar akan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Langkah preventif seperti penggunaan obat nyamuk, pemasangan kawat anti-nyamuk, dan menghindari menggantung pakaian terlalu lama juga ditekankan dalam sosialisasi ini.

Melalui kegiatan ini, diharapkan angka penyebaran DBD dapat ditekan secara signifikan, khususnya di Kelurahan Bencah Lesung dan sekitarnya. Langkah ini sekaligus menjadi upaya membangun kesadaran kolektif masyarakat akan pentingnya hidup bersih dan sehat, terutama saat musim penghujan yang rawan penyakit. (Takim)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.