DERAKPOST.COM – Jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) dan beserta 10 kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintah Kabupaten Kampar Ini akan dilelang.
Terkait ini, Penjabat (Pj) Bupati Kampar Muhammad Firdaus, kepada wartawan, mengungkapkan bahwa sejauh ini tahap masih menunggu izinnya dari Mendagri. Walau ini masih menunggu izin, Firdaus mengaku optimis asesmen akan digelar pada bulan Agustus ini.
“Mungkin dalam waktu dekat ini sudah kita laksanakan. Kalau keputusan pihak Mendagri sudah dapatkan. Suratnya ke KASN kita sudah layangkan. Kunci juga di Mendagri. Kalau sudah clear tentunya tim Pansel akan rapatkan dan umumkan waktunya nanti disampaikan,” ujarnya.
Adapun jabatan kepala OPD dilelang itu Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora), Kepala Dinas Perpustakan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UMK, Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Perkebunan Peternakan dan Kesehatan Hewan, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Kepala Dinas Perhubungan Pariwisata dan Kebudayaan.
Untuk diketahui bahwa saat sekarang ini Jabatan Sekda dan sepuluh kepala OPD itu, diisi oleh Penjabat Sekda dan pelaksana tugas (Plt) kepala OPD. Dan juga ada dari kepala OPD tersebut yang akan memasuki masa pensiun.
Terkait ada informasi pengisian jabatan tersebut, saat ini sejumlah nama calon Sekda Kampar sudah beredar dilingkup kalangan pegawai Pemkab Kampar dan masyarakat. Ada yakni beberapa nama birokrat senior ikut bertarung mengisi posisi yang ditinggalkan H Yusri Datuk Bandaro (Sekda defenitif sebelumnya). Selain nama Ramlah yang kini dipercaya sebagai Pj Sekda, juga terdapat nama Pj Sekda sebelum Ramlah yaitu H Azwan.
Nama-nama birokrat senior itu lainnya yang kini juga memegang tampuk di OPD adalah Hambali, saat ini menjabat Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja. Selain itu yang disebut-sebut juga nama Afdal, saat ini menjabat Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang. Birokrat lain juga dikabarkan ikut bertarung adalah Ardi Mardiansyah.
Selain nama-nama yang sedang menjabat di Kampar, ada juga nama pejabat di Pemprov Riau yang notabene putra asal Kabupaten Kampar. Dua nama itu adalah Yurnalis yang saat ini menjabat Staf Ahli Gubernur Riau Bidang Pemerintahan, Hukum dan SDM dan satu nama lagi H Zulikfili Syukur yang kini menjabat Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Provinsi Riau.
Di samping itu terdapat juga nama “orang Kampar” di Pemerintah Kota Pekanbaru yaitu Muhammad Jamil. Pasca ‘didepak’ dari jabatannya sebagai Sekdako Pekanbaru, M Jamil kini menjabat Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kota Pekanbaru. **Akh/Rul