DERAKPOST.COM – Event Riau Expo 2022 akan dibuka pada 22 November. Dalam hal ini DPRD Riau berharap bisa menjadi spirit pendorong ekonomi Riau dan tingkatkan daya beli masyarakat.
Seperti hal disampaikan Wakil Ketua Komisi III Provinsi Riau H Zulkifli Indra kepada wartawan. Ia menyebut caranya, melalui kebijakan yang berpihak kepada pedagang kecil. Zulkifli juga menyebut, apalagi dampak pandemi selama 2020 hingga 2021 telah memukul ekonomi masyarakat Riau.
“Kita ingin agar event ini, memberikan kesempatan bagi warga-warga yang ingin berdagang kuliner, juga diberikan kesempatan di lokasi Riau Ekspo. Yaitu jangan hanya dijadi event seremonial, namun harus berdampak,” ucap Zulkifli Indra. Ahad (13/11/2022).
Jadi, kata dia, bukan hanya produk dari perusahaan besar. Beri juga tenan warga di sekitar Pekanbaru ini, bisa menjajakan produk kuliner mereka. Sehingga bisa mendorong ekonomi dan daya beli masyarakat..
“Kita berharap, ada lokasi jajanan kuliner, dimana produk khas Riau, dapat dirasakan oleh pihak-pihak yang mengisi stand pameran. Riau memiliki makanan ringan Roti Jala, Roti Cana, Kedai kopi terbaik, bahkan jajanan lainnya, yang sifatnya bisa menjadi income generate nya warga pasca pandemi Covid 19,” kata dia. **Rul