Seiring Hibah Kantor Penghulu Bagan Punak Meranti, BAZNas Salurkan Sembako pada 200 KK

0 379

 

DERAKPOST.COM – Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong, saat ini kembali mehibahkan Kantor Penghulu di Bagan Punak Meranti, Kecamatan Bangko. Hal ini, sekaligus meresmikan penempatan kantor tersebut.

Kegiatan ini berlangsung pada hari Rabu (16/8/2023), kata Bupati Afrizal Sintong kepada wartawan. Dia mengatakan atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil hibahkan Kantor Penghulu Bagan Punak Meranti. Sehingga nantinya bisa dimanfaat sebagaimana mestinya.

Penyerahan yang sekaligus peresmian Kantor Penghulu Bagan Punak Meranti tersebut tampak hadir Sekdakab Rohil Fauzi Afrizal, Asisten III Ali Aspar, Kadis PUTR Asnar, Kadishub Budi, dan Ketua BAZNas Rohil Ustad Jefri. Kegiatan ini tampak berjalan dengan khidmat.

Usai acara penyerahan dan peresmian Kantor Penghulu Bagan Punak Meranti tersebut, BAZNas Rohil berkesempatan membagikan Sembako berupa beras 5 kg, telur satu papan dan minyak goreng.
“Sembako ini disalurkan pada 200 KK,” ungkap Jefri Ketua BAZNas Rohil. **Har/Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.