Soal Kader Golkar Banyak Ditangkap KPK, Karyoto: Hanya Apes Saja !!!

0 99

 

JAKARTA, Derakpost.com- Belakangan ini, banyak kader dari Golkar ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Tetapi pihaknya Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto, mengatakan, hal yang terciduk Operasi Tangkap Tangan (OTT) sebagai apes belaka.

Deputi Penindakan dan Eksekusi (KPK) ini, mengklaim tidak tebang pilih ketika menangkap para pihak itu yang diduga korupsi. Termasuk, halnya tidak semata memandang warna partai. “Saya rasa ini hanya apesnya saja. Kalau ada laporan pengaduan masyarakat menyangkut profile A, B, C, kita enggak memandang warna [partai] apa,” ujar Karyoto.

Beberapa waktu terakhir, diketahui KPK menangkap sejumlah dari kader Golkar. Seperti hal Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin, Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, serta Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin.

Karyoto mengungkap, pihaknya sudah memasang ‘ranjau’ mencapai ratusan di sejumlah daerah Indonesia. “Kalau yang tidak terpantau, yah nasibnya saja yang mungkin masih belum tertangkap,” kata Karyoto dilansi cnnindonesia.

Karyoto pun mengingatkan kepada para kepala daerah agar tidak menggunakan APBD untuk kepentinganya pribadi atau maupun kelompok. Diharapkan, ujarnya, kepada para kepala daerah lainnya agat menjadi pembelajaran bersama didalam hal bertindak. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.