Soal Musdalub MUI Riau, Rusli Effendi: MUI Pusat Pernah Didatangi Sejumlah Ormas Islam

0 82

 

DERAKPOST.COM – Polemik atau kisruh terjadi di Majelis Ulama Indonesia (MUI) Riau, saat ini beredar wacana Musdalub akan digelar atas desak sejumlah pihak Ormas Islam. Terkait adanya wacana itu diakui oleh Rusli Effendii

Wakil Sekretaris MUI Pusat yang Bidang Pendidikan dan Kaderisasi, mengatakan bahwa terkait wacana dan desakan dari sejumlah ormas Islam di Riau ini, minta dilakukan Musdalub di tubuh MUI Riau, itu dirinya didatangi dan menyampaikan aspirasi berkembang terkait kondisi MUI Riau tersebut.

“Selain ormas ada beberapa pengurus daerah MUI, bahwasa memang mereka menghendaki dilakukan Musdalub atau dipercepat. Maka sebagai pengurusnya MUI Pusat, tentu kita merespon bahwa memang ada hal-hal ini,” ujar Rusli yang dikutip dari Cakaplah.

Ia mengatakan, sesungguhnya pada awal kepemimpinan Prof Ilyas Husti, ada sedikit masalah-masalah di awal. Namun diberikan kesempatan kepada Ilyas Husti untuk memimpin. Akan tetapi, kata Rusli sepertinya desakan tersebut semakin kuat.

“Saya lihat sekarang yang mendesak bukan hanya ormas yang dulu menolak saja, tapi ada ormas baru juga MUI daerah yang dulu mendukung beliau juga memberi dukungan untuk perbaikan,” cakapnya.

Tentu katanya, akan meneruskan pada MUI pusat, dan mereka menyampaikan ke MUI pusat, ke Sekjend serta lainnya. sebagai orang Riau yang di pusat, tentu dirinya memberikan masukan hal terkait kondisi MUI Riau hari ini. Yang memberi pertimbangan sungguh sungguh demi umat.

Sebelumnya diberitakan. Ada sebanyak 19 dari 25 ormas Islam di Riau ini minta segera dilakukan Musdalub mengganti kepemimpinan Ketua MUI Provinsi Riau, Prof Dr H Ilyas Husti MA. Ormas Islam yang mendesak itu antara lain ada FUI, Bakomubin, DMI, IKMI, MDI, IKADI, DMDI, Ittihadul Muballighin, dan belasan ormas lainnya.

Ketua DMI Provinsi Riau, Mizan Asnawi menyebut, bahwa pihaknya atas nama ormas-ormas Islam, mendesak itu MUI Riau untuk melaksanakan Musdalub, hal ini berkaitanya erat kekisruhan yang ada di MUI Riau. Dimana kepemimpinan dari Ilyas Husti dinilai tak sesuai dengan hal keinginan ormas-ormas Islam berada di bawah naungan MUI.

“Atas nama ormas, kami mendesak agar segera dilaksanakan Musdalub MUI Riau, agar MUI Riau bisa dikembalikan fungsinya. Karena ada beberapa kegiatan yang menurut ormas Islam tidak pantas dilakukan oleh MUI,” kata Mizan, Rabu (20/7/2022

Sementara itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Riau, Prof Dr H Ilyas Husti MA angkat bicara terkait desakan dari ormas-ormas Islam di Riau untuk digelarnya Musdalub untuk menggantikan dirinya.

Ilyas Husti mengatakan, bahwa sampai saat ini, tidak ada satupun organisasi Islam yang datang padanya untuk menyampaikan hal tersebut. Ia juga mengaku selalu menghadiri setiap kegiatan ormas Islam dan tetap terus menjaga komunikasi dan silaturahmi.

Selanjutnya, Ilyas Husti juga mengatakan, selama ini dirinya sebagai ketua MUI Riau, selalu melibatkan ormas dalam setiap kegiatan. Ia juga menjelaskan terkait tuduhan MUI Riau yang pergi plesiran ke Kepri. **Rul

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.