Tour de Muara Takus, Pengendara tak Melintas di Jalan Lintas Riau-Sumbar pada Jam Ini

0 65

DERAKPOST.COM – Event Tour de Muara Takus yang diselenggarakan pada Sabtu, (12/11/2022) mendatang akan berimbas kepada lalu lintas kendaraan. Sebab event balap sepeda ini akan melintasi jalan lintas Pekanbaru-Sumatera Barat.

Pelaksanaan Tour de Muara Takus akan diikuti 350 peserta dari 20 provinsi di Indonesia, dan utusan dari Malaysia. Peserta akan star di Mapolda Riau di jalan Pattimura Pekanbaru dan finish di Candi Muara Takus Kabupaten Kampar.

Ada tiga pitstop telah dipersiapkan panitia untuk Tour de Muara Takus dengan Kabupaten Kampar sebagai objek lintasannya. Ketiga pitstop tersebut adalah Istana Kampa, Balai Bupati Kampar dan Puncak Kompe. Dengan demikian selama balapan berlangsung akan dilakukan penutupan jalan Lintas Sumbar-Pekanbaru maupun sebaliknya.

Hal tersebut disampaikan Kanit Kamdel Satlantas Polres Kampar, Aiptu Junaidi. “Bahwa pada Sabtu 12 November 2022 akan dilakukan penutupan jalan di sepanjang jalan lintas, Simpang Batu Bersurat hingga Pekanbaru mulai pukul 06.00 WIB hingga 13.00 WIB,” ujar Junaidi, Kamis (10/11/2022), dikutip dari cakaplah.com.

Lanjut Junaidi, jalur tersebut ditutup dikarenakan akan digunakan untuk jalur Tour de Muara Takus tahun 2022. Untuk itu pihaknya mengimbau pada seluruh masyarakat yang akan melintas di jalur tersebut untuk menunda rencana perjalanannya agar tak terjebak kemacetan. **Akh

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.