DERAKPOST.COM – Diketahui, sekarang ini Kantor KPU Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) banjir yang diakibatkan curah hujan tinggi, Senin (26/8/2024). Sehubungan ditempat pendaftaran Paslon Pilkada pun dialihkan pada tempat lain.
Sesuai dengan halnua Pengumuman KPU Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Nomor 360/PL.02.2-Pu/1407/2024 tanggal 24 Agustus 2024 tentang Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir Tahun 2024, yang dikarenakan tempat pendaftaran terjadi keadaan kahar (force majeure) atau banjir.
Maka dengan ini KPU Rohil melakukan perubahan tempat Pendaftaran Paslon yang semula bertempat di Aula Media Center Kantor KPU Kabupaten Rokan Hilir, Jalan Kecamatan menjadi Gedung Misran Rais, Bagansiapiapi, Jalan Utama.
“Ya, kondisi terkini KPU Rohil banjir. Hal ini diakibatkan curah hujan tinggi,” kata Ketua KPU Rohil, Eka Murlan. Ia menjelaskan, hal diinformasikan itu sementara dijadwalkan pendaftaran pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir Pemilihan Tahun 2024.
Katanya, pada hari Rabu (28/8/2024) pasangan Calon Bupati Rohil, H Bisramam dan Calon Wakil Bupati Rohil, Jhoni Charles. Pendaftaran ini dijadwalkan sekitar pukul 14.00 Wib.
Sedangan hari Kamis (29/8/2024) pasangan Calon Bupati Rohil, Afrizal Sintong dan Calon Wakil Bupati Rohil, Setiawan. Adapun jadwal pendaftaran sekitar pukul 16.00 Wib. (Khairul)