DERAKPOST.COM – Seorang warga dari Desa Teluk Kenidai, berada Kecamatan Tambang, di Kabupaten Kampar, Rudi terkejut pohon pisang yang ditanamnya itu, buahnya tumbuh ditengah batang.
Rudi mengatakan, dari puluhan batang pohon pisang yang ia tanam, ada satu batang pohon pisang yang buahnya tumbuh di tengah batang.
“Sempat terkejut, kok batang pisang ada yang buahnya tumbuh di tengah batang, biasanya kan pisang buahnya di pucuk batang,” katanya kepada wartawan.
Dikutip dari Cakaplah.com. Rudi juga mengaku, buah pisang yang ia tanam itu berberbuah di tengah batang saat membersihkan tanaman pisang di perkarangan rumahnya.
“Ini ajaib. Kekuasaan Allah. Padahal banyak batang pisang yang saya tanam, baru kali ini ada yang buahnya tumbuh di tengah batang,” tukasnya. **Rul